Perumahan Komersil dan Subsidi, Bedanya Apa?
Perumahan Komersil Dan Subsidi, Bedanya Apa? Tempat berpulang kita sehari-hari adalah rumah. Sebagai tempat tinggal, rumah dipilih seselektif mungkin demi rasa nyaman, baik dari segi visual maupun fisik. Melambungnya harga properti dari waktu ke waktu, membuat pemilihan rumah menjadi hal yang cukup tricky nih bagi sebagian orang. Ada dua jenis rumah yang bisa jadi pertimbangan, yaitu perumahan komersil dan rumah subsidi. Apa perbedaan perumahan komersil dan rumah subsidi? Dapat dilihat dari segi desain, luas, dan harga, dua jenis rumah ini memiliki sejumlah kekurangan dan kelebihan. Yuk kita ulas jenis rumah yang kira-kira cocok untukmu! Perumahan Komersil Perumahan komersil adalah perumahan yang didirikan oleh developer dengan karakteristik yang seragam pada bagian tampak depan hunian (fasad). Dengan ciri khas tersebut, desain perumahan komersil memiliki nilai yang unggul. Selain dilihat dari desain, jenis perumahan komersil memiliki bangunan yang luas. Meski begitu, perumahan komersil tetap menyediakan variasi bangunan, mulai dari tipe yang kecil hingga tipe besar sampai 72. Semakin besar tipe, maka semakin besar pula luas bangunannya. Ukuran rumah pun dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Sering dijumpai di daerah perkotaan, perumahan komersil memang memiliki lokasi yang sangat strategis! Berada di kawasan elit dan tentunya memiliki akses publik yang mudah. Dari sini sudah terlihat bahwa kualitas perumahan komersil lebih baik dari rumah subsidi. Maka dari itu, tidak heran kalau harga rumahnya juga cukup mahal, hingga miliaran rupiah per unit lho! Lalu, untuk siapa perumahan komersil ini ditujukan? Pasar dari perumahan komersil sendiri adalah masyarakat kalangan menengah ke atas. Jadi, perumahan komersil ini cocok bagi siapapun yang sudah memiliki tabungan atau aset dalam jumlah besar. Pasangan suami istri atau sebuah keluarga besar juga cocok tinggal di perumahan komersil. Perumahan Subsidi Rumah subsidi adalah tempat hunian sendiri dari program pemerintah untuk masyarakat berpenghasilan rendah. Dalam pembelian rumah subsidi, mungkin kita pernah mendengar istilah KPR bersubsidi, yaitu kredit kepemilikan rumah berupa dana jangka panjang yang diterbitkan oleh Bank Pelaksana. Masyarakat berpenghasilan rendah memang mendapatkan hunian yang terjangkau. Akan tetapi, bukan sembarang orang yang dapat mengajukan pembelian rumah subsidi. Terdapat beberapa kualifikasi pemohon untuk melakukan kredit rumah subsidi. Rumah subsidi memiliki angsuran bunga yang dihitung tetap setiap bulannya, jadi tidak berubah sejak cicilan pertama hingga terakhir. Tujuannya supaya tidak memberatkan si pemohon rumah subsidi. Apa menariknya rumah subsidi? Dengan harga yang cukup affordable, rumah subsidi terletak di daerah yang jauh dari kota atau akses publik. Rumah ini akan lebih cocok bagi kamu yang menginginkan pemandangan pedesaaan. Kualitas bangunan rumah subsidi pun tetap bagus lho dan sesuai dengan standar yang ditentukan pemerintah. Kesimpulan Dari kedua jenis rumah tersebut, terdapat sedikit kemiripan yang bisa ditemukan. Salah satunya adalah jenis fasilitas di kedua rumah yang hampir sama. Tentunya ada kamar tidur, kamar mandi, dapur, dan ruangan lainnya yang biasa ada di rumah. Hanya saja ada keterbatasan jumlah ruangan bagi rumah subsidi. Kalau ingin ruang ekstra, perlu biaya ekstra juga dong! Jika desain, letak, dan luas rumah menjadi pertimbangannya, maka kamu bisa memilih perumahan komersil. Tapi kalau yang terpenting hanyalah kenyamanan, maka rumah subsidi pun cukup bagimu. Jadi, rumah yang kamu idam-idamkan seperti apa nih? Apa pun jenis rumahnya, PT Duta Yunior Manunggal siap untuk membantu anda dalam mewujudkan rumah impian anda. Klik di sini untuk informasi lebih lanjut mengenai perumahan yang ada di Jawa Tengah, Madiun dan Yogyakarta.
Perumahan Komersil dan Subsidi, Bedanya Apa? Read More »