fbpx
sistem pembayaran membeli rumah

Kenali 3 Jenis Sistem Pembayaran dalam Membeli Rumah

Saat anda telah berkeluarga, memiliki tempat tinggal menjadi kebutuhan utama. Namun, memilih dan membeli properti bukanlah tugas yang mudah. Sebelum memutuskan untuk membeli properti, banyak hal yang harus dipertimbangkan, terutama dari segi harga dan kemampuan finansial anda.

Dalam artikel ini, kami mencoba berbagi edukasi terkait dengan sistem pembayaran dalam membeli rumah. Terdapat tiga sistem pembayaran rumah yang dapat disesuaikan dengan keadaan finansial Anda, diantaranta


Pembayaran Cash/Kas

Pilihan ini adalah cara termudah dan tercepat untuk membayar properti. Cocok bagi Anda yang sudah memiliki dana yang mencukupi untuk membayar harga rumah secara langsung di awal. Proses pembayaran cash biasanya berlangsung dalam waktu sekitar satu bulan setelah membayar Uang Tanda Jadi (UTJ).


Pembayaran Inhouse

Metode ini melibatkan kredit langsung ke pihak pengembang (developer) dengan tenggat waktu tertentu. Sistem kredit inhouse sesuai untuk mereka yang sudah memiliki uang muka atau DP yang cukup besar. Proses pembayarannya lebih mudah karena hanya melibatkan pembeli dan pengembang, dan biasanya memiliki jangka waktu yang lebih singkat. Pengembang biasanya menawarkan berbagai jangka waktu, seperti 12 kali, 36 kali, 50 kali, atau kurang dari 5 tahun.


KPR (Kredit Rumah Kepemilikan)

Jika Anda ingin memiliki rumah tetapi belum memiliki dana tunai yang mencukupi, sistem pembayaran KPR dapat menjadi pilihan. Dengan KPR, Anda bisa mendapatkan pinjaman dari bank dengan jumlah hingga 90% dari harga jual rumah, beserta bunga, tenor, dan skema cicilan yang berbeda sesuai dengan kebijakan bank penyedia KPR. Jangka waktu pembayaran KPR dapat mencakup 5, 10, 15, hingga 25 tahun.


Kesimpulan

Tiga sistem pembayaran di atas dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan finansial Anda. Duta Yunior Manunggal merupakan developer terpercaya di Solo Raya, saat ini menyediakan berbagai kemudahan dengan beragam sistem pembayaran dan jangka waktu yang dapat disesuaikan dengan kondisi Anda.

Sebelum memutuskan sistem pembayaran yang ingin digunakan, penting untuk mempertimbangkan dengan matang situasi keuangan Anda saat ini dan di masa depan. Konsultasikan rencana pembelian properti Anda dengan ahli keuangan atau penasihat properti untuk membuat keputusan yang bijaksana dan sesuai dengan situasi finansial Anda. Atau anda dapat langsung menghubungi kami pada link berikut ini (klik di sini).

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *